Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan Peluru Bunuh Militan dan Tentara Pakistan

Kompas.com - 27/08/2013, 16:26 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Hujan peluru lantaran baku tembak antara militan dan tentara Pakistan berujung kematian. Warta Geo TV pada Selasa (27/8/2013), menunjukkan perang terjadi di Waziristan. Insiden pada pagi hari itu menewaskan seorang tentara dan empat anggota militan.

Awalnya, militan berinisiatif menghantam sebuah basis militer di Sararogha. Mereka bermodalkan artileri berat dan pelaku bom bunuh diri.

Nyatanya, aksi para militan itu justru ketahuan petugas militer yang tengah berjaga. Saling
tembak tak terelakkan. Tiga militan tewas ditembak tentara.

Tak lama, seorang pelaku bom bunuh diri beraksi. Hasilnya, dirinya dijemput ajal. Lalu, satu tentara tewas dan dua lainnya terluka. "Korban luka sudah dilarikan ke rumah sakit,"kata pernyataan tentara.

Hingga berita ini diunggah, belum ada klaim bertanggung jawab dari kelompok militan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com