Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kehadiran Presiden Obama di KTT G-20 Moskwa Belum Diputuskan

Kompas.com - 06/08/2013, 03:10 WIB
WASHINGTON DC, KOMPAS.com — Dalam beberapa hari ke depan, Gedung Putih akan menyampaikan keputusan apakah Presiden Barack Obama akan menghadiri sidang KTT G-20 di Moskwa musim gugur nanti.

"Kami terus mengevaluasi KTT ini. Dalam beberapa hari ke depan akan ada pengumuman khusus soal ini," kata juru bicara Gedung Putih, Jay Carney, Senin (5/8/2013).

Rencana kedatangan Obama ke Moskwa menjadi tidak jelas setelah Pemerintah Rusia memberikan suaka sementara untuk pembocor data intelijen AS, Edward Snowden.

Pemerintah AS secara terus terang menyatakan kekecewaannya terhadap keputusan Rusia tersebut.

Edward Snowden yang telah sebulan lebih bersembunyi di zona transit bandara Sheremetyevo, Moskwa, akhirnya mendapatkan suaka sementara dari Rusia.

Dengan suaka sementara selama setahun itu, maka Snowden bebas bekerja dan tinggal di seluruh wilayah Federasi Rusia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Reuters
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com