Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inggris Juga Lakukan Penyadapan, Jerman Meradang

Kompas.com - 22/06/2013, 23:14 WIB
Bambang Priyo Jatmiko

Penulis


BERLIN, KOMPAS.com - Jerman akan meminta klarifikasi kepada London terkait beredarnya informasi yang menyatakan bahwa Inggris melakukan kegiatan mata-mata dengan menyadap pembicaraan telpon dan internet dalam skala yang cukup luas.

Klarifikasi itu akan diajukan Jerman, setelah sebelumnya seorang konsultan keamanan Amerika Serikat, Edward Snowden mengungkapkan kepada Guardian bahwa agen intelejen Inggris bisa "menguping" berbagai data dan pembicaraan melalui kabel optik.

Menteri Hukum Jerman, Sabine Leutheusser-Schnarrenberger mengatakan, jika informasi tersebut benar, hal itu menjadi "bencana".

Dalam penjelasannya, Snowden mengungkapkan bahwa proyek penyadapan, Tempora, telah berjalan selama 18 bulan, dan memungkinkan Pusat Komunikasi Pemerintah Inggris mengakses berbagai data dan menyimpannya selama 30 hari.

“Jika tudingan itu benar, ini akan menjadi masalah besar. Tudingan terhadap Inggris itu terdengar seperti sandiwara yang menakutkan. Institusi Eropa akan mengklarifikasi kabar itu," ujarnya sebagaimana dikutip dari AFP, Sabtu (22/6/2013).

DIa mengatakan, isu tersebut cukup sensitif dalam hubungannya dengan Jerman. Hal itu mengingatkan kondisi serupa pada jaman Nazi.

Sebelum Inggris, Snowde juga telah membongkar praktik serupa yang dilakukan oleh Amerika Serikat melalui.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com