Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Enam Hari Serang Gaza, Israel Sudah Bunuh 86 Orang

Kompas.com - 19/11/2012, 15:43 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com — Serangan Israel sekitar pukul 07.00 pada Senin (19/11/2012) ke Jalur Gaza membunuh 13 orang Palestina. Total, dalam serangan hari keenam itu, Israel sudah membunuh 86 orang.

Saksi mata, tulis AP dan AFP, mengatakan sebuah serangan rudal dari helikopter Israel menghantam sebuah mobil di Deir Al-Balah. Insiden itu membunuh langsung tiga orang.

Sementara itu, Israel juga mengerahkan pesawat-pesawat F-16 saat menembaki tiga rumah di Al-Zeitoun. Kejadian itu membunuh empat orang, termasuk satu bocah dan dua gadis muda.

Israel saat awal serangan membunuh tiga orang anggota militan jihad Islam. Lalu, di selatan Rafah yang berbatasan dengan Mesir, seorang perempuan paruh baya selamat dari kekerasan Israel meski dia harus tertimpa bangunan yang runtuh oleh hantaman rudal Israel. "Serangan udara Israel dari utara Gaza membunuh seorang bapak dan seorang anak," kata saksi mata.

Pada Minggu (18/11/2012), serangan udara Israel membunuh 11 warga sipil di sebuah rumah di kota Gaza. Sampai kini, kelompok Hamas masih menghantam wilayah Israel hingga di seputaran Jerusalem dan Tel Aviv. Hamas bermodalkan rudal buatan Iran.


 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Lengkapi Profil
    Lengkapi Profil

    Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com