Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Tulisan "Bom Al Qaida", Pesawat Dikosongkan

Kompas.com - 05/10/2012, 02:30 WIB

NICE, KOMPAS.com - Sebuah pesawat penumpang milik Norwegian Airlines terpaksa mengosongkan pesawat sesaat menjelang rencana lepas landas dari Banda Udara Nice, Perancis, Kamis (4/10/2012). Seluruh penumpang yang telah siap untuk terbang terpaksa kembali turun dari pesawat, setelah ditemukan secarik kertas bertuliskan "Bom Al Qaida", dan kertas beraksara Arab.

Otoritas setempat bertindak cepat dengan memeriksa bagasi dan seluruh bagian pesawat setelah 127 penumpang dan awak meninggalkan pesawat. Namun, setelah dilakukan pemeriksaan, tak ditemukan hal yang mencurigakan dan pesawat dinyatakan bisa melanjutkan perjalanan.

Pesawat tersebut akhirnya terbang ke Kopenhagen, Denmark, setelah tertahan selama hampir tiga jam dari jadwal keberangkatan semula.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com