Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemimpin Korut, Kim Jong Un, Sudah Menikah

Kompas.com - 26/07/2012, 08:53 WIB

PYONGYANG, KOMPAS.com Radio Korea Utara menyiarkan pengumuman bahwa pemimpin baru negara itu, Kim Jong Un, sudah menikah dan pengumuman ini sekaligus mengakhiri spekulasi yang berkembang mengenai seorang perempuan yang sebelumnya tampil bersama Kim Jong Un.

Radio resmi Korea Utara melaporkan, Kim Jong Un dan istrinya, Ri Sol Ju, telah menghadiri upacara peluncuran sebuah taman hiburan. Laporan mengenai kehadiran pemimpin Korea Utara dan istrinya itu disiarkan pada pukul 20.00 waktu setempat hari Rabu, 25 Juli.

"Ketika lagu-lagu penyambutan dikumandangkan, pemimpin partai dan pemimpin tertinggi Marsekal Kim Jong Un keluar dari upacara penyelesaian (pembangunan taman) dengan istri, Ri Sol Ju," lapor radio Korea Utara seperti dikutip kantor berita Reuters.

Sejauh ini tidak jelas kapan pasangan tersebut menikah.

Pengumuman di media resmi Korea Utara ini terjadi dua minggu setelah Kim Jong Un tampil di muka umum bersama seorang perempuan. Jati diri perempuan tersebut tidak diketahui dan tidak jelas apakah dia adalah istri pemimpin Korea Utara, kekasihnya, atau saudara perempuannya.

Penyanyi?

Perempuan itu tampak berpakaian rapi dan memiliki rambut pendek, tetapi media Korea Utara tidak memberikan indentitas perempuan pada saat itu.

Nama Ri Sol Ju sendiri sudah dikenal di kalangan masyarakat Korea Utara sebagai seorang penyanyi, tetapi belum bisa dipastikan apakah perempuan itu adalah orang yang sama yang sekarang menjadi istri pemimpin Korea Utara.

Ri Sol Ju diperkirakan merupakan "perempuan misterius" yang menemani Kim Jong Un ke beberapa acara selama beberapa minggu terakhir.

Dalam satu kesempatan, Kim Jong Un dan perempuan itu terlihat tertawa bersama-sama dan bertepuk tangan sambil menonton pertunjukan dengan lagu-lagu irama Barat dan Mickey Mouse.  Media Korea Selatan sebelumnya menyebut perempuan misterius itu sebagai penyanyi Korea Utara, Hyon Song Wol.

Kim Jong Un diperkirakan berusia akhir 20-an. Dia mengambil alih dinasti keluarga pada Desember 2011 menyusul kematian ayahnya, Kim Jong Il.

Penampilan Kim Jong Un di muka umum bersama perempuan dan pengumuman bahwa dia sudah menikah berbeda sekali dengan gaya kepemimpinan mendiang ayahnya.

Kim Jong Il berkuasa selama 17 tahun dengan penuh kerahasiaan. Pasangan Kim Jong Il dan anak-anak mereka tidak ditampilkan di muka umum, termasuk Kim Jong Un sendiri yang hampir tidak diketahui umum sebelum dikenalkan ke dunia pada akhir 2010.

"Pengungkapan istrinya merupakan tanda bahwa Kim ingin menunjukkan kepemimpinan yang lebih terbuka," kata Lim Eul-chul, seorang pengamat Korea Utara di Universitas Kyungnam, Korea Selatan, seperti dikutip kantor berita AP.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com