Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kakek 70 Tahun Naik "Roller Coaster" 7.000 Kali

Kompas.com - 13/07/2012, 06:38 WIB
Marisa K Wardani

Penulis

KOMPAS.com — Usia tua tak menghalangi seorang kakek berusia 70 tahun, bernama Gary Coleman, untuk menikmati petualangan layaknya seorang anak kecil. Pensiunan menteri yang berasal dari Monfort Height, Ohio, tersebut telah menggenapi kesempatan ke-7.000 untuk menaiki roller coaster.

Dalam sebuah foto yang beredar, Coleman menggunakan t-shirt bertuliskan angka 7.000, ketika mencoba permainan yang menguji nyali dan membutuhkan kekuatan jantung tersebut. Dia menggenapkan angka 7.000-nya di taman hiburan Diamond Kings Island pada 4 Juli 2012. Rekor itu dicetak hanya dalam waktu tiga tahun, setelah taman hiburan itu dibuka.

Apa yang dilakukannya bukanlah bagian dari perayaan terhadap hari jadi Amerika. Gary hanya menjalankan hobi yang dilakukannya sejak kecil.

"Saya selalu menyukai roller coaster sejak kecil," katanya kepada ABC News. Ia juga menambahkan bahwa hobi tersebut adalah bagian dari relaksasi. "Saya ingin bersantai melakukannya. Ini adalah bentuk relaksasi".

Pada musim ini, dia telah mengunjungi taman hiburan sebanyak 32 kali dan telah "menjelajah" sebanyak 1.190 kali di roller coaster Diamondback. "Tujuan saya adalah untuk mencapai 10.000 kali pada akhir tahun depan. Saya menyukainya. Saya pikir itu sangat menyenangkan," imbuhnya.

Coleman mengatakan, ia telah berkunjung ke setiap pembukaan taman hiburan, hanya untuk mencoba wahana roller coaster-nya. Namun, Diamondback adalah roller coaster terbaik.

"Saya telah menuruni roller coaster tertinggi di negara ini. Anda jadi terbiasa dengan kemiringan pertama, dan kemudian dengan sisa waktu saat Anda duduk di dalam roller coaster itu. Namun dengan roller coaster ini, Anda akan merasakan kaki dan tangan Anda melayang di udara dan badan Anda keluar dari roller coaster itu."

The Diamondback merupakan roller coaster tertinggi dan tercepat. Ia bisa mencapai 128 km/jam dengan ketinggian pada trek turunan pertama mencapai 65,5 meter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com