Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korut Larang Penilik Nuklir Asing Datang

Kompas.com - 17/04/2012, 09:38 WIB
Wisnu Dewabrata

Penulis

PYONGYANG, KOMPAS.com — Pemerintah Korea Utara memastikan akan melarang kedatangan para penilik dari Badan Tenaga Atom Internasional (IAEA) untuk memeriksa fasilitas dan program nuklir mereka.

Hal itu diwartakan salah satu surat kabar Jepang, Yomiuri Shimbun, Selasa (17/4/2012), yang mengutip beberapa sumber diplomatik tak bernama. Penolakan itu menurut Korut dilakukan setelah Amerika Serikat membatalkan janji pemberian bantuan pangan mereka menyusul peluncuran roket Korut yang gagal, pekan lalu.

Sebelumnya, dalam sebuah pertemuan yang melahirkan kesepakatan Februari lalu, AS setuju dan menjanjikan ribuan ton bahan makanan pokok bagi negeri bermasalah secara ekonomi itu.

Sebagai gantinya, Washington "memaksa" Pyongyang menandatangani persetujuan menunda program pengayaan uranium mereka di fasilitas nuklir Yongbyon sekaligus juga membatalkan uji coba nuklir dan peluru kendali (rudal) balistik yang dimiliki.

Pyongyang lebih jauh berdalih, pembatalan kesepakatan janji bantuan pangan oleh AS itu menjadikan mereka berada dalam posisi yang juga tidak harus mematuhi hasil kesepakatan Februari lalu itu. Sikap itu semakin menguatkan kemungkinan mereka akan kembali menggelar uji coba senjata nuklir mereka yang ketiga. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com