Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suriah Terima Usul Perdamaian Annan

Kompas.com - 28/03/2012, 05:27 WIB

Juru bicara utusan PBB-Liga Arab mengatakan Suriah telah menerima enam poin rencana perdamaian Kofi Annan.

Rencana perdamaian tersebut antara lain mencakup diakhirinya pertempuran di bawah pengawasan PBB, penarikan pasukan pemerintah dari berbagai kota, dan mempermudah akses untuk pemberian bantuan kemanusiaan.

Namun demikian, juru bicara tersebut menekankan bahwa sukses tidaknya rencana tersebut tergantung dengan penerapan di lapangan.

Wartawan BBC di kawasan itu mengatakan oposisi Suriah secara resmi menerima proposal tersebut meski di balik layar mengatakan skeptis, apalagi melihat kenyataan bahwa rencana Liga Arab terdahulu tidak berhasil.

Sebelumnya Cina meminta semua pihak di Suriah untuk bekerja sama mewujudkan rencana Anan tersebut.

Dalam perkembangan lain, televisi pemerintah Suriah menayangkan rekaman video kunjungan Presiden Bashar al-Assad ke Baba Amr, bekas kubu pemberontak di kota Homs.

Dalam tayangan ini terlihat Presiden Assad berada di pemukiman yang rusak dan mengatakan kepada warga setempat bahwa akan dibangun rumah-rumah baru.

Berbagai organisasi hak asasi manusia mengatakan ratusan orang, sebagian besar warga sipil, tewas dalam tembakan artileri dan roket, yang berlangsung selama sebulan di Baba Amr.

Distrik ini direbut pasukan pemerintah empat pekan silam.

Jumlah korban di seluruh Suriah, menurut PBB, telah menembus 9.000 orang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com