Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Adik Pemimpin Korut Dirawat di Rusia

Kompas.com - 03/08/2011, 21:06 WIB

SEOUL, KOMPAS.com -- Setelah menghilang dari pandangan publik selama dua bulan adik perempuan pemimpin Korea Utara Kim Jong-Il, Kim Kyong-Hui (65), dikabarkan tengah menjalani perawatan kesehatan di Rusia. Kyong-Hui yang juga dikenal sebagai tokoh kunci negeri komunis tersebut menderita sakit punggung kronis.

Menurut kantor berita Yonhap, kehadiran sosok Kyong-Hui teridentifikasi oleh salah seorang turis Korea Selatan saat berada di bandar udara Moskwa awal bulan lalu. Kyong-Hui tampak sulit berjalan dengan posisi tubuh membungkuk dan dikelilingi sejumlah pengawalnya.

Di negaranya Kyong-Hui menjabat Menteri Industri Ringan. Selain itu dia juga berperan penting "mengasuh" sekaligus melindungi sang putra mahkota, Kim Jong-Un, pasca kematian ibunya, tahun 2004. Dia juga yang disebut berperan besar mempersiapkan Jong-Un mengambil alih kepemimpinan ayahnya yang juga sudah sakit-sakitan.

Posisinya sebagai adik pemimpin Korea Utara juga memberinya keistimewaan di kalangan militer negeri itu. Terbukti pada September tahun lalu dia diberi pangkat militer jenderal bintang empat dan juga menduduki jabatan penting sebagai biro politik partai komunis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com