Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timor Leste Mesti Mandiri

Kompas.com - 18/12/2010, 22:14 WIB

KOMPAS.com – Timor Leste mesti mandiri. Termasuk, saat menjaga keamanan internalnya selama ini.
Demikian catatan International Crisis Group (ICG) sebagaimana warta AP dan AFP pada Sabtu (18/12/2010). Organisasi ini minta PBB mengurangi setidaknya separuh dari polisi PBB yang bertugas di Timor Leste sejak empat tahun silam.  “Sudah saatnya Timor Leste memikul tanggung jawab bagi keamanan internalnya,” kata ICG.

Kontingen multi-nasional itu terdiri dari 1.500 personel dari 40 negara. Ini merupakan penempatan kepolisian terbesar dari PBB setelah Darfur dan Haiti.

Para pengamat berpendapat penarikan bertahap akan menguji kapasitas Timor Leste dalam menjaga stabilitas menjelang pemilihan umum 2012.

Cillian Nolan, seorang analis di ICG, mengatakan sudah tiba waktunya pemerintah di Dili mengemban tanggung jawab lebih besar. "Situasi di Timor Leste sudah stabil pada saat ini, situasi keamanan bagus. Jadi, masuk akal kalau menjelang pemilihan dilakukan penarikan sejumlah besar polisi PBB," kata Nolan.

PBB, yang membantu pembangunan kembali negara ini, mengakhiri misinya di sana pada 2005. Namun, badan dunia itu terpaksa kembali ke Timor Leste setahun kemudian karena terjadi konflik antara kelompok-kelompok di tubuh militer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com