Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Newsweek" Dijual ke Bos Stereo

Kompas.com - 03/08/2010, 06:32 WIB

WASHINGTON, KOMPAS.com — Washington Post Co sepakat menjual majalahnya, Newsweek, yang terbelit persoalan keuangan, kepada miliarder California, Sidney Harman, kata perusahaan itu, Senin (2/8).

"Dalam mencari pembeli untuk Newsweek, kami menginginkan seorang yang merasa sama kuatnya seperti kami dalam soal pentingnya jurnalisme berkualitas. Kami menemukan orang seperti itu dalam diri Sidney Harman," kata Donald Graham, Chief Executive Washington Post Company.

Harman berjanji akan mempertahankan mayoritas dari 325 karyawan Newsweek meskipun dalam jumlah itu tidak diharapkan untuk menyertakan editor Jon Meacham, yang dilaporkan akan mengundurkan diri.

"Newsweek merupakan  harta nasional. Saya sangat senang akan menggantikan Washington Post Company dan keluarga Graham dan tertantang untuk jurnalistik, bisnis dan teknologi yang hebat ini," kata Harman. Harman, seorang mantan wakil sekretaris perdagangan, menghasilkan uang lewat Harman International Industries, yang membuat produk audio dan aneka produk lainnya yang berkualitas tinggi.

Chairman Post Co Donald Graham pada 5 Mei lalu mengumumkan bahwa perusahaan itu telah memutuskan untuk menjual Newsweek, yang didirikan tahun 1933 dan dibeli Post Co tahun 1961.

Seperti banyak majalah AS lainnya, Newsweek telah bergulat panjang dengan penurunan tajam pendapatan iklan, terus mengalami penurunan sirkulasi, dan migrasi pembaca berita ke online gratis.

Newsweek, yang telah terlibat dalam persaingan sengit selama berdekade dengan majalah Time, kehilangan lebih dari 28 juta dollar AS tahun lalu dan pendapatan iklannya turun 37 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com