Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Warga Negara Australia Tewas di Mumbai

Kompas.com - 27/11/2008, 22:53 WIB

CANBERRA, KAMIS - Sedikitnya satu orang warga Australia tewas, dua tertembak, dan satu lagi belum diketahui nasibnya setelah sejumlah pria bersenjata melemparkan granat ke arah kerumunan orang dan melepaskan tembakan dengan senjata mesin di ibukota finansial India, Mumbai, Rabu (26/11) malam. Perdana Menteri Australia Kevin Rudd memperingatkan kemungkinan ada lagi warga Australia yang menjadi korban serangan tersebut.

Kantor berita India, the Press Trust of India melaporkan seorang warga Australia berusia 49 tahun termasuk di antara lebih 100 orang yang tewas. Selain itu, seorang warga Sydney menjalani operasi bedah setelah ia tertembak pada bagian kakinya. Pacarnya dari Townsville juga menderita cidera. Sementara itu, seorang dari 12 anggota misi dagang pemerintaha New South Wales (NSW) yang tinggal di Hotel Trident-Oberoi belum diketahui nasibnya hingga kini.

Mereka yang selamat mengatakan serangan-serangan tersebut diarahkan ke orang-orang Barat. Para penyerang itu mengepung turis-turis yang ketakutan dan menanyai kewarganegaraan mereka. Beberapa bagian Mumbai masih dalam keadaan tegang dengan sejumlah warga asing yang ditahan para teroris di gedung-gedung yang dikepung pasukan khusus India.

"Serangan tersebut terhadap kedamaian dan demokrasi India mengingatkan bahwa terorisme internasional masih belum bisa dilumpuhkan," kata Rudd. Pelakunya yang mengaku dari kelompok "Deccan Mujahedeen" juga belum banyak diketahui identitasnya. Rudd mengutuk serangan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com